Kamis, 30 Maret 2017

Cara Memutihkan Wajah Secara Alami


Memiliki kulit putih dan bersih alami? Siapa sih yang gak kepingin. Semua orang pasti mendambakan kulit wajah yang putih dan bersih baik itu wanita maupun laki-laki. Memiliki kulit wajah yang putih dan bersih tentu akan membuat seseorang menjadi lebih percaya diri, selain itu juga membuat wajah nampak lebih cerah segar.

Banyak hal yang dilakukan orang untuk mendapatkan kulit putih bersih, dari perawatan kulit wajah di salon secara rutin, suntik putih, hingga pemakaian krim pemutih kulit wajah. Bagi mereka yang memiliki badget yang banyak tentu saja mereka lebih memilih perawatan di salon untuk mendapatkan kesegaran pada kulit wajah mereka. Tapi bagi mereka yang memiliki budget yang pas-pasan lebih memilih cara yang instan, yakni dengan pemakaian krim pemutih.

Apa saja yang namanya instan tentu saja memiliki efek yang negatif jika digunakan, begitu juga dengan penggunaan krim pemutih wajah yang banyak beredar dipasaran, tentu sangat berbahaya jika digunakan, tadinya ingin mendapatkan kulit putih malah merusak kulit. Dari pada memutihkan kulit wajah dengan bahan kima lebih baik anda coba  cara memutihkan wajah secara alami dengan bahan yang sangat mudah didapat disekitar kita, berikut ulasannya.

Putih Telur
Bahan yang satu ini sangat banyak digunakan oleh para wanita di Jepang sebagai pemutihan wajah secara alami , kandungan protein yang tinggi pada telur dapat membantu mempercepat regenerasi pada kulit wajah, tak heran kenapa kulit wajah para wanita di Jepang terlihat lebih kencang dan segar. Untuk penggunaannyasendiri sangat mudah, cukup oleskan putih telur pada kulit wajah layaknya masker.

Air Beras
Air beras juga sudah terbukti sejak dulu menjadi bahan untuk memutihkan wajah, kandungan vitamin B yang terdapat pada air cucian beras dapat meremajakan kulit wajah dan mempercepat pertumbuhan sel-sel kulit baru pada wajah. Jadi jika sebelumnya air beras dibuang begitu saja mending dijadikan masker. Caranya dengan cara mengoleskan air beras kepermukaan kulit wajah menggunakan kapas, dan diamkan hingga terasa kaku lalu cuci kembali dengan air bersih. Rasakan bedanya sebelum dan sesudah menggunakan.

Bengkoang
Bengkoang memang sudah dipercaya sebagai bahan memutihkan wajah secara alami, hal ini terbukti dari banyaknya produk krim perawatan kulit yang mengandung ekstrak bengkoang. Kandungan pitamin dan mineral yang terdapat dalam bengkoang sangat baik untuk perawatan kulit baik dari dalam maupun dari luar. Cara menggunakannya sendiri cukup mudah, parut buah bengkoang lalu cuci parutan tadi dengan air bersih lalu saring, selanjutnya diamkan air saringan tadi selama 2 jam, setelah 2 jam ambil endapan bengkoang lalu oleskan pada kulit wajah sebagai masker. 

Itulah bahan pemutihan wajah secara alami yang patut dicoba, selain aman dan tanpa efek samping, bahannyapun sangat mudah didapatkan bahkan kita gunakan sehari-hari didapur. Selamat mencoba